Masterceme, Gaya Hidup - Di balik warnanya yang kuning cerah, buah lemon menyimpan rasa asam cukup kuat. Namun rasa asam ini pula yang dimanfaatkan orang untuk menambah citarasa masakan maupun kudapan.
Tak hanya itu, rupanya buah lemon menyimpan aneka manfaat buat kulit. Tak heran jika ekstrak buah lemon disuntikkan pada produk-produk perawatan kulit atau skincare. Di samping lewat skincare, Anda bisa memperoleh manfaat buah lemon lewat konsumsi atau penggunaan langsung (topikal).
1. Antipenuaan
Buah lemon bermanfaat untuk membantu Anda melawan kemunculan tanda-tanda penuaan.
Kulit merupakan organ terbesar dan terluar tubuh. Setiap hari, kulit adalah tameng pertama paparan polusi, sinar matahari, debu serta kotoran. Ragam rupa radikal bebas seperti ini bisa merusak struktur kolagen juga menurunkan kemampuan pertahanan kulit. Kandungan vitamin pada lemon bermanfaat sebagai antioksidan dan melindungi kulit dari kerusakan aki bat radikal bebas.
"Vitamin C menstimulasi produksi kolagen dan membantu mengurangi tanda penuaan," kata dermatolog Debra Jaliman mengutip Insider.
Vitamin C bisa membantu memperbaiki tekstur kulit juga mengurangi kerutan dan garis-garis halus di wajah. Anda bisa memperoleh manfaat seperti ini dengan minum air lemon setiap pagi atau mengaplikasikan irisan lemon pada wajah secara teratur.
Mereka yang memiliki kulit berminyak biasanya harus berurusan dengan masalah jerawat. Namun tak perlu khawatir sebab buah lemon bisa digunakan untuk mengatasi persoalan ini sekaligus.
Buah lemon mengandung bahan penyegar dan antibakteri sehingga bisa mengontrol kadar minyak, membunuh bakteri dan mengikis lapisan kulit mati.
Bibir kering dan pecah-pecah membuat tampilan Anda tidak maksimal. Manfaatkan buah lemon untuk menghaluskan dan mengikis kulit mati pada bibir.
Melansir dari Women's Health Magazine, Anda bisa membuat ramuan untuk mengeksfoliasi bibir. Bahannya sederhana yakni sedikit perasan buah lemon dan brown sugar.
Perasan buah lemon akan berperan sebagai eksfoliator kimia dengan kandungan alpha hydroxy acid (AHA) sedangkan brown sugar berperan sebagai eksfoliator fisik. Dermatolog Gary Goldfaden mengingatkan jika bibir kering dan sudah terdapat luka, sebaiknya cara ini tidak dicoba.
Area-area tertentu pada kulit memiliki warna lebih gelap semisal bagian siku atau dengkul. Kadang ini mendatangkan rasa kurang percaya diri terlebih saat mengenakan busana yang menampakkan dengkul atau siku.
Anda bisa memanfaatkan buah lemon untuk mencerahkan area lipatan kulit. Cukup belah lemon dan aplikasikan langsung pada area yang Anda inginkan.
Punya masalah komedo membandel? Buah lemon bisa jadi salah satu jawaban masalah kulit satu ini. Buah lemon mengandung asam sitrat atau bentuk alami dari AHA.
Caranya, setelah kulit dalam keadaan bersih, usapkan potongan lemon pada bagian wajah yang berkomedo. Biasanya komedo banyak terdapat pada area T wajah (dahi dan hidung).
Sumber : CNNINDONESIA
0 Komentar