Kenapa Duduk bersila Terasa begitu Menyakitkan?

Masterceme,Kesehatan - Pernahkah Anda merasa sulit untuk duduk bersila? Jika pernah, artinya ada yang salah pada tulang dan otot Anda. Kesulitan duduk bersila hadir karena sejumlah alasan.

Ahli fisioterapi, Sarah Duvall mengatakan, kondisi tersebut disebabkan oleh kurangnya aktivitas fisik seperti kebiasaan duduk sepanjang hari di tempat kerja. Kondisi tersebut membuat pinggul dan lutut menjadi lebih kaku dan membatasi rentang gerak tubuh.

Ilustrasi. Rasa sakit yang timbul saat duduk bersila umumnya disebabkan oleh kurangnya aktivitas fisik

"Jika Anda tidak bisa duduk dengan kaki bersila, kemungkinan Anda mengalami otot-otot yang melemah dan tidak seimbang," ujar Duvall, melansir Live Strong.

Tubuh, kata Duvall, menyukai variasi. Bergerak--termasuk di antaranya duduk bersila--sangat bermanfaat untuk mempertahankan fleksibilitas gerak di sendi lutut dan pinggul.

Berikut beberapa alasan yang membuat Anda sulit untuk duduk bersila dan cara mengatasinya.

1. Pinggul tidak fleksibel

Alasan ini menjadi penyebab timbulnya rasa terjepit pada pinggul saat Anda duduk bersila. Posisi duduk ini membutuhkan fleksibilitas pada pinggul. Kemampuan yang terbatas pada pinggul akan membuat posisi duduk ini terasa cukup sulit dan sedikit menyakitkan.

Untuk mengatasi masalah tersebut, Anda harus memandu tulang paha kembali ke posisi yang benar. Posisi yang tepat akan menciptakan lebih banyak ruang untuk bergerak.

Lakukan pigeon pose (pose burung merpati) sebagai rutinitas harian Anda untuk memperbaiki pinggul. Berikut caranya:
- Mulai lah dengan posisi bungkuk seperti anjing.
- Tekuk lutut kiri dan tarik hingga ke depan badan secara perlahan. Tarik hingga lutut berada di belakang pergelangan tangan.
- Tarik kaki kanan ke belakang hingga memanjang.
- Tahan pose ini selama 10 hitungan dan ulangi pada kaki yang berlawanan.

 Daftar Sekarang

2. Memiliki otot bokong yang lemah

Alasan ini menjadi penyebab dari timbulnya rasa nyeri pada lutut saat Anda mencoba duduk bersila. Duvall mengatakan, kaki yang lemah dan bokong yang tidak aktif menjadi akar masalah lutut Anda.

Untuk mengatasinya, Anda harus mengaktivasi otot bokong Anda dengan cara berikut:
- Mulai dengan posisi tidur tengkurap. Lipat tangan di depan Anda.
- Tekuk lutut hingga 90 derajat dan telapak kaki berada di atas.
- Berikan tekanan pada bokong selama tiga detik.
- Santai dan ulangi.

3. Otot dasar panggul yang kaku

Dengan kondisi ini, bersila membuat Anda tak dapat duduk dengan tegak.

Otot dasar panggul membentang dari tulang ekor ke tukang kemaluan. Otot yang kencang dapat menyebabkan ketegangan di pinggul.

"Kaku pada otot dasar panggul dapat menarik tulang ekor Anda ke bawah dan menyulitkan Anda untuk duduk tegak selama posisi bersila," kata Duvall.

Selain disebabkan oleh otot yang lemah, ketegangan ini juga bisa disebabkan oleh stres.

Duvall merekomendasikan Anda untuk mempraktikkan pose happy baby sambil melakukan pernapasan dalam.
- Berbaring terlentang dan tekuk atau tarik lutut ke dada.
- Beri jarak antara lutut kanan dan kiri agar tidak terlalu rapat. Pegang telapak kaki Anda.
- Pertahankan pose tersebut selama 5-15 kali pernapasan dalam.

Sumber : CNNINDONESIA

 Daftar Sekarang

Posting Komentar

0 Komentar

Infomasi Penting : SITUS REKOMENDASI DARI KAMI SAAT INI ADALAH JPOKER99.COM dan JBANDAR.COM, MIN DEPO RENDAH WINRATE MANTAP, SILAKAN DI GAS BOSKU